Antisipasi Banjir, Polsek Malingping Polres Lebak Cek Ketinggian Debit Air

Img 20211206 Wa0033
Spread the love

Pelitanusantara.com LEBAK – Guna antisipasi terjadinya bencana alam seperti banjir, personel Polsek Malingping Polres Lebak melaksanakan berbagai upaya, salah satunya dengan melaksanakan pengecekan debit air di sungai cibinuangeun yang berlokasi di Desa Bolang Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Minggu (5/12/2021).

Kapolres Lebak AKBP Teddy Rayendra,S.I.K.,M.I.K melalui Kapolsek Malingping Kompol Eko Widodo,S.E.,M.H, menjelaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memastikan dan antisipasi bencana banjir terutama di daerah aliran sungai mengingat akhir-akhir ini curah hujan sangat tinggi.

“Ini adalah salah satu upaya kami guna antisipasi bencana banjir, dengan kondisi cuaca seperti ini kami menghimbau kepada warga yang rumahnya di dekat bantaran sungai agar waspada,” ucap Kapolsek Malingping.

“Dari hasil dari pengecekan debit air masih terpantau aman walaupun ketinggian air meningkat dari biasanya,” sambung Kompol Eko Widodo. ( Nena )

Tinggalkan Balasan

error: Coba Copy Paste ni Ye!!