Tim Satgas Raicet Ditlantas Polda Banten Evakuasi Pohon tumbang

Img 20211206 Wa0189
Spread the love

Pelitanusantara.com Serang – Tim Satgas Pengurai Kemacetan (Raicet) Ditlantas Polda Banten membantu warga dan pengguna jalan evakuasi pohon tumbang di jalan Syeh Nawawi Al-Bantani tepatnya didepan RSUD Provinsi Banten pada Senin (06/12).

Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Rudy Purnomo menyampaikan bahwa saat sedang tugas mengawal massa pengunjuk Rasa (Unras) dari Dewan Pimpinan Cabang Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (DPC-KSPI) ke Kantor Pusat Pemerintahan Provinsi Banten KP3B, tim Satgas Raicet mendapat laporan dari pengguna jalan yang melintas bahwa didepan RSUD Provinsi Banten ada pohon tumbang. “Mendapatkan laporan tersebut satu tim Satgas Raicet bergerak menuju ke jalan depan RSUD Provinsi Banten dan membantu evakuasi Pohon tumbang dibantu masyarakat sekitar dan pengguna jalan yang melintas sembari mengatur arus lalu lintas agar berjalan normal.”kata Rudy.

Rudy mengatakan Saat ini Personel kita masih bertahan ditengah guyuran hujan dijalur yang akan dilewati massa Unras dan dilokasi yaitu KP3B, “Hingga saat ini situasi masih aman dan terkendali, personel kita melaksanakan tugas hanya mengamankan jalur, mengawal dan melakukan rekayasa lalu lintas jika nanti diperlukan,”ujar Dirlantas Polda Banten.

Dirlantas Polda Banten menghimbau kepada massa Unras agar melaksanakan kegiatan dengan tertib, tidak melakukan tindakan anarkis serta tidak menutup jalan,”Saya perintahkan kepada personel Ditlantas dan Satlantas jajaran Polda Banten, agar melaksanakan tugas pengamanan dengan baik dan humanis dan tidak perlu melakukan tindakan-tindakan kontra produktif yang merugikan Institusi Polri, hati-hati serta menjaga keselamatan diri dan pengguna jalan.”tutup Dirlantas Polda Banten. ( Nena )

Tinggalkan Balasan

error: Coba Copy Paste ni Ye!!