Subang,Pelitanusantara.com – Kabar duka menyelimuti keluarga besar SMK Linggar Kencana Depok hari Sabtu petang kemarin, pasalnya bus wisata yang membawa puluhan penumpang baik guru dan peserta didik SMK tersebut terguling di turunan Ciater kabupaten Subang pada hari Sabtu (12/5) petang, sekitar jam 18.45wib. Kabar nya sebanyak 61 orang yang menggunakan bus wisata Putera Fajar dengan nomor polisi AD 7524 OG terguling saat melintasi turunan Ciater Subang.
Korban Kecelakaan (laka) yang di terima redaksi pelitanusantara.com, sedikit nya 10 orang di nyatakan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) hari Sabtu (12/5) sementara korban laka lain nya di kabarkan sudah dalam penanganan medis baik di Puskesmas maupun rumah sakit umum daerah di Subang baik yang mengalami luka berat maupun luka ringan.
Sebelum kejadian tersebut, SMK Linggar Kencana Depok mengikuti kegiatan acara perpisahan namun sayang kabar duka mendalam menyelimuti keluarga korban pada hari Sabtu petang kemarin.
(Jm-pelitanusantara)