#Act Studio & Iluni SMAN 1 Ciawi Bogor Kolaborasi Sosialisasikan Keterampilan Berbicara dengan Percaya Diri

IMG-20231019-WA0055
Spread the love

 

Bogor – Pelitanusantara.com

Act Studio, melalui program #ActingForEveryBody, telah sukses menggelar kerjasama dengan Iluni SMA Negeri 1 Ciawi Kabupaten Bogor dalam acara Pelatihan Acting: Dasar Public Speaking & Story’telling. Acara yang diadakan pada bulan Oktober ini secara khusus menyasar siswa-siswi SMANIC untuk mengembangkan keterampilan berbicara di depan umum.

Program “Ayo! Jangan Malu…” ini menawarkan wadah bagi para pelajar dan mahasiswa yang ingin memperdalam pengetahuan mereka tentang teknik berbicara di depan umum melalui Pelatihan Acting: Dasar Public Speaking dan Storytelling. Materi pelatihan dirancang untuk membantu peserta mengatasi rasa malu, meningkatkan kreativitas, dan mengasah keterampilan berbicara di muka umum dengan memanfaatkan konsep-konsep dasar Acting serta seni bercerita.

“Peserta pelatihan diharapkan dapat memperoleh manfaat berupa peningkatan kepercayaan diri, ekspresi yang lebih kuat, dan keterampilan bercerita yang menarik. Semua ini akan membekali mereka untuk sukses dalam berbicara di depan umum, suatu keterampilan penting yang melampaui batas sekolah dan dapat diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan,” ujar Ade Niar, Wakil Kepala Sekolah SMAN 1 Ciawi kepada media, Selasa (17/10/2023).

“Menurut Kami Pelatihan ini memiliki dampak yang luas, termasuk peningkatan kepercayaan diri dan kemampuan berkomunikasi, serta memberikan kesempatan untuk pengembangan diri yang dapat diaplikasikan di sekolah, masyarakat, dan lingkungan sekitar. Kemampuan berbicara di depan umum, mengartikulasikan ide dengan jelas, dan membawakan cerita dengan baik menjadi keterampilan yang sangat berharga, mempengaruhi kehidupan profesional dan sosial, sangat bermanfaat saat para siswa ini nantinya berada di tengah masyarakat dan dunia kerja, apapun bidangnya pasti pelatihan ini bisa diaplikasikan,” imbuhnya.

Sementara itu Ruli Koswara,Ketua Ikatan Alumni SMAN 1 Ciawi, menyambut positif kegiatan yang telah dilaksanakan dengan sukses ini.

“Selain manfaat pribadi, keterampilan yang diperoleh dari pelatihan ini dapat juga diaplikasikan di masyarakat dan lingkungan sekitar. Dalam masyarakat, komunikasi yang efektif memungkinkan kita untuk menyampaikan pesan-pesan penting, membangun kesadaran akan isu-isu sosial, dan berkontribusi pada perubahan yang diinginkan. Sementara di lingkungan sekitar, keterampilan ini membantu membangun kebersamaan, kolaborasi, dan empati, elemen kunci dalam membangun komunitas yang inklusif dan harmonis,” tutur Ruli.

General Manager Act Studio, Herry Yuniar menjelaskan, Pelatihan Acting: Dasar Public Speaking dan Storytelling bukan hanya memberdayakan individu secara pribadi, tetapi juga menciptakan ripple effect positif yang meluas dalam interaksi sosial dan lingkungan di sekitarnya.

“Act Studio dan Iluni SMA Negeri 1 Ciawi berkomitmen untuk terus menyelenggarakan acara seperti ini untuk membentuk generasi yang percaya diri dan mampu berkomunikasi dengan baik, mendukung kemajuan masyarakat dan membangun dunia yang lebih baik,” terang Herry yang juga Alumni SMAN 1 Ciawi angkatan 93 ini.

Founder & Creative Activator Act Studio, Rama Sastra memberikan pernyataan senada untuk terus memberikan yang terbaik untuk semua lapisan masyarakat di bidang pengembangan potensi diri.

“Kami dari Act Studio terus berkomitmen untuk terus memberikan edukasi kepada masyarakat lewat berbagai pelatihan yang kami laksanakan secara rutin, pelatihan ini untuk semua kalangan, sesuai tagline Act Studio ” Acting For Everybody”, dan untuk informasi lebih lanjut mengenai program pelatihan dan kontribusi Act Studio dalam mengembangkan kemampuan komunikasi, silahkan kunjungi [www.actstudio.id),” pungkas lulusan SMAN 1 Ciawi angkatan tahun 1998 ini.(Red)

Tinggalkan Balasan

error: Coba Copy Paste ni Ye!!